Tanah Haram merupakan sebutan untuk kota Mekah dan Madinah. Kedua kota tersebut merupakan tempat yang sangat istimewa di hati umat muslim. Saat kita pergi umrah maupun haji, dianjurkan untuk memperbanyak berdoa. Ada beberapa adab berdoa yang dianjurkan, diantaranya adalah memilih waktu dan tempat yang dianggap mustajab.
Jika kamu sudah memiliki rencana perjalanan untuk umrah, maka berikut adalah kumpulan tempat-tempat mustajab untuk berdoa di Tanah Haram:
Multazam
Multazam merupakan salah satu bagian pada dinding Ka’bah yang terletak di antara Hajar Aswad dengan pintu Ka’bah. Diriwayatkan oleh Abdullah bin Abbas, Rasulullah ﷺ
bersabda,
“Multazam merupakan tempat dikabulkannya doa. tak ada satupun doa yang seorang hamba panjatkan di Multazam, kecuali akan dikabulkan Allah ﷻ” (HR. Ahmad)
Berdasarkan hadits diatas disebutkan bahwa Multazam adalah salah satu tempat mustajab untuk berdoa. Maka tidak heran jika para jamaah haji dan umrah rela behimpitan di sekitar Multazam untuk memanjatkan doa-doa terbaik mereka.
Hijr Ismail dan Maqam Ibrahim
Calon jamaah umrah apakah sudah tau dimana letak Hijr Ismail dan Maqam Ibrahim? Jadi, Hijr Ismail merupakan tempat atau area yang berbentuk setengah lingkaran dan terletak di sisi Ka’bah. Sementara Maqam Ibrahim merupakan sebuah bangunan kecil yang berwarna emas dan berada di sisi timur Ka’bah. Setelah melaksanakan thawaf, para jamaah dianjurkan untuk berhenti sebentar di multazam dan bisa dilanjutkan dengan sholat sunnah 2 rakaat di belakang Maqam Ibrahim.
Rukun Yamani dan Hajar Aswad
Ibnul Qayyim rahimahullah mengatakan,
“Tidak ada tempat di muka bumi ini yang dianjurkan untuk dicium dan diusap, sampai menghapuskan kesalahan selain Hajar Aswad dan Rukun Yamani.” (Zaad Al-Ma’ad, 1:48)
Rukun Yamani dan Rukun Aswad merupakan dua dari empat rukun yang terdapat di sisi Ka’bah. Kedua lokasi ini merupakan tempat yang mustajab untuk berdoa. Selain perbanyak memanjatkan doa, disunnahkan pula untuk mencium Hajar Aswad ketika thawaf sebagaimana yang dilakukan Rasulullah ﷺ
Antara Bukit Shafa dan Marwa
Momen perjuangan Siti Hajar, ibu dari Nabi Ismail yang berlari dari bukit Shafa dan Marwa untuk mencari setetes air untuk bayi ismail diabadikan dan dijadikan sebagai salah satu rukun yang wajib dilaksanakan ketika umrah. Mengawali dengan membaca tasbih (Subhanallah, Alhamdulillah, dan Allahu Akbar) sebanyak 3 kali lalu dilanjutkan dengan memperbanyak doa
Raudhah
Salah satu tempat istimewa yang ada di Masjid Nabawi ialah Raudhah, dimana tempat ini adalah tempat kecil di antara kamar (yang saat ini menjadi makam Rasulullah ﷺ) dengan mimbar Masjid Nabawi. Dalam hadist riwayat Bukhari dan Muslim, disebutkan bahwa Rasulullah ﷺ bersabda,
“Apa yang berada di antara rumahku dan mimbarku adalah taman-taman surga.” (HR. Bukhari dan Muslim).
Selain memiliki keutamaan dan kemuliaan di dalamnya, Raudhah juga menjadi salah satu tempat mustajabnya doa. Maka tidak heran jika banyak jamaah yang menghabiskan waktu berlama-lama dengan berkhalwat dengan Rabbul 'alamin seraya memanjatkan doa-doa terbaiknya.
Berikut adalah kumpulan tempat yang mustajab untuk berdoa saat di tanah suci. Jangan lewatkan kesempatan untuk berdoda saat melaksanakan ibadah umrah. Siapkan doa-doa terbaikmu dan raih keutamaan beribadah di tanah suci dalam program umrah bersama Seraya Tour. Jangan lupa cek paket yang tertera di website kami yaa!
Wallahualam bishowab, barakallahu fiikum.
Photo by SERHAT TUĞ: https://www.pexels.com/photo/hands-of-praying-woman-20558487/